Target Rossi Bukan Posisi Empat di Sepang

Posted by Unknown 20 April 2010 0 comments
Valentino Rossi - Pebalap Tim Yamaha Fiat Valentino Rossi hanya butuh finis di posisi keempat untuk meraih juara dunia MotoGP 2009.
Valentino RossiMeskipun Jorge Lorenzo menempati posisi pertama pada balapan seri ke-16 di Sepang, Malaysia, akhir pekan ini, poinnya sudah tidak akan bisa mengalahkan Rossi.
Hitungan matematikanya seperti ini. Selisih poin Lorenzo (232) dan Rossi (270) sekarang adalah 38 poin.
Jika Lorenzo juara di Sepang poinnya menggelembung menjadi 257, karena juara pertama tiap seri diberi poin 25.  Dan bila Rossi masuk finis di posisi empat, ia mendapat 13 poin. Nilai Rossi menjadi 283, unggul 26 poin dari Lorenzo.
Dengan tinggal satu seri lagi yang bakal diadakan di Valencia, Spanyol, 8 November 2009 nanti, poin Lorenzo sudah tidak bisa menyalip poin Rossi.
Namun Rossi, 30 tahun, menegaskan, dirinya tidak akan mengincar posisi keempat. Pebalap Italia ini tetap mengincar juara seri di sirkuit Sepang.
“Meskipun gelar juara dunia akan saya dapatkan bila Lorenzo juara dan saya masuk finis di posisi empat, itu bukan hal yang saya mau,” katanya dikutip di autosport.
“Akan sangat menyenangkan bila saya bisa menyempurnakan poin saya menjadi 300,” Rossi menambahkan.
Jika analisa di atas benar-benar terjadi, Rossi akan mengantongi 7 gelar juara dunia MotoGP, plus satu juara dunia 250 cc dan 125 cc. (Foto MotoGP.com)
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)