Teka-Teki Bom di Kamar 1808 Ritz Carlton Terkuak

Posted by Unknown 14 Mei 2010 0 comments

Bom 1808 Ritz Carlon

Kekuatan bom di Kamar 1808 Hotel Ritz Carlton pada peledakan bom 17 Juli tahun lalu terungkap di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
"Bila bom tersebut meledak, maka mur dan baut tersebut akan beterbangan dengan kecepatan 1.500 meter per detik dan bila itu kena kepala, akan langsung copot," ujar Kepala Departemen Balistik Forensik Puslabfor Mabes Polri, Kombes Amri Kamil, saat menjadi saksi  di persidangan terdakwa teroris Amir Abdillah alias Jali alias Awan alias Ferry alias Ahmad Fery Rhamdani, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (8/3).
Bom itu sengaja disiapkan oleh jaringan terorisme pimpinan Noordin M Top untuk membuat pengunjung hotel panik dan turun kelantai satu dimana telah menanti bom kedua.
”Karena kesalahan teknis, bom tersebut terlambat meledak. Seharusnya bom tersebut meledak, sebelum para pelaku turun dan menuju lounge Hotel Ritz Catlton. Namun ternyata bom tersebut terlambat meledak, dan yang meledak hanya yang di lounge hotel saja,” ujar Amri.
Kesalahan para pelaku itulah kemudian yang membuat tim Detasemen Khusus 88 Mabes Polri menemukan bom dan memutus jaringan bom rakitan tersebut. Menurutnya bom serupa juga ditemukan oleh timnya saat pengungkapan sarang teroris di Jati Asih.
"Kalau bom tersebut meledak, maka kekuatannya akan besar sekali karena bahan bom tersebut, 200 kilogram. Yang meledak di Ritz saja, yang berbahan 10 kilogram sudah menghasilkan kerusakan seperti itu, apalagi yang 200 kilogram?,” kata Amri.
Seperti diketahui 17 Juli tahun lalu dua dari tiga bom meledak di Mega Kuningan. Ledakan itu mengakibatkan 11 jiwa melayang. Penyidik memperkirakan bila bom di kamar 1808 meledak korban akan jauh lebih besar.
Sumber - Primaironline
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)