4 Cara Mengembalikan Gairah dalam Pernikahan
8 April 2011
0
comments
Dok. Thinkstock
1. Terbukalah
Seperti dilansir Your Tango, jika Anda merasa kehidupan seks mulai membosankan, katakan saja secara jujur pada suami. Saat mengungkapkan hal tersebut, ucapkan kata-kata yang positif dan tidak menyinggung suami. Dengan mengatakan hal yang selama ini Anda sembunyikan dari pasangan, Anda bisa mulai mengembalikan gairah yang hilang.
Membicarakan hal yang sebenarnya ingin Anda lakukan saat bercinta dengan pasangan, juga bisa menambah keintiman dalam pernikahan. Malah cara itu juga bisa menjadi bagian foreplay Anda.
2. Kreatif & Lakukan Variasi
Selama ini Anda sebenarnya sudah merasa nyaman dengan posisi bercinta yang dilakukan bersama pasangan seperti misionaris, woman on top, dan doggy style. Namun untuk mengembalikan gairah, cobalah keluar dari zona nyaman. Penting bagi Anda melakukan variasi-variasi seks. Misalnya dengan mencoba posisi dan tempat baru, waktu bercinta yang lain dan. Buatlah hubungan seksual Anda dan pasangan selalu mengejutkan dan dinantikan.
Cobalah tiba-tiba bergabung dengan suami, saat pasangan tengah mandi. Bisa juga, rencanakan sex marathon di akhir pekan. Beli lingerie baru yang membuat Anda merasa seksi.
3. Percaya Diri
Rasa kurang percaya diri adalah salah satu faktor yang bisa menurunkan gairah Anda. Tidak merasa menarik bisa membuat gairah padam, padahal sebenarnya si dia tak merasa demikian.
Luangkah waktu sejenak untuk membangun kepercayaan diri Anda. Habiskan waktu untuk mengenal lebih jauh tubuh Anda sendiri. Fokus dan temukanlah cara agar kepercayaan diri Anda bertambah sehingga libido pun kembali ada.
Salah satu cara untuk menambah kepercayaan diri, ingatlah kembali hal-hal positif dari diri Anda. Nilai juga diri Anda dengan baik. Misalnya saja, Anda adalah istri dan ibu yang baik, Anda selalu bisa membuat suami bergairah.
Dilansir geniusbeauty, dari sebuah penelitian di Australia, mereka yang percaya diri bisa mengatasi pikiran negatif dan menjaga kesehatannya dengan baik. "Percaya diri tinggi membantu kita untuk merasa aman pada saat dihadapkan dengan pergolakan," catat para peneliti Australia tersebut.
4. 'Suplemen' Bercinta
Salah satu cara untuk mengembalikan gairah bisa dengan menambahkan suplemen dalam kehidupan seks Anda. Suplemen di sini bukan dengan obat-obatan, tapi sex toys. Buat Anda yang belum pernah mencoba sex toys, alat tersebut bisa membuat kehidupan seks yang selama ini biasa saja, menjadi kembali tidak biasa. Bisa saja saat mencobanya, timbul rasa deg-degan dan penasaran.
Saat akan mencoba sex toys ini, sebaiknya libatkan juga pasangan. Ajak pasangan untuk mencari sex toys apa yang ingin Anda berdua coba. Dengan melakukan hal ini, selain menambah pengalaman, Anda dan si dia pun akan semakin intim.
Setelah mencoba semua hal di atas, jangan pernah berhenti belajar dan mencari tahu. Kesuksesan sebuah hubungan butuh usaha lebih, meskipun Anda merasa sudah tahu dan paham semuanya.