Mari Anak Muda Mengenal Pendiri & CEO Path
21 November 2013
0
comments
“Visi utama kami adalah untuk membuat sebuah jejaring dengan kualitas tinggi dan menjadikan pengguna nyaman untuk berkontribusi di dalamnya setiap waktu,” kata salah satu pendiri sekaligus CEO Path Dave Morin, sebagaimana dikutip dari berbagai sumber, Selasa (12/11/2013).
Jika melihat sejarah perjalanannya, Morin sendiri sebenarnya bukan orang baru dalam dunia jejaring sosial. Sebelumnya, ia pernah tergabung menjadi anggota Facebook dan merupakan salah satu pencetus Facebook Platform juga Facebook Connect. Pria berkacamata lulusan dari University of Colorado Boulder ini memulai karirnya di Apple Inc pada 2003. Ia bergelut di posisi marketing sampai dengan 2006.
Setelah itu ia memutuskan untuk berpisah dengan raksasa Cupertino dan bermigrasi ke Facebook sebagai Senior Platform Manager. Morin menciptakan Platform Facebook yang merupakan lingkungan piranti lunak yang memungkinkan para pengembang pihak ketiga untuk membuat aplikasi di dalam Facebook.
Selain itu, ia juga mendirikan Facebook Connect yakni sebuah teknologi untuk pengguna raksasa jejaring sosial tersebut agar tetap terhubung dengan data profil dan kredensial otentikasi ke situs eksternal.
Tak bertahan lama, Morin pun keluar dari perusahaan yang digawangi Mark Zuckerberg itu. Hidupnya berubah ketika ia bertemu dengan Shawn Fanning dan Dustin Mierau. Ya, ketiganya memulai lembaran baru dengan membangun jejaring sosial baru bernama Path pada November 2010.
Path yang berkantor pusat di San Francisco, California itu memulai perjalanannya melalui kehadirannya di iPhone dan situs website. Setelah mendapat animo yang positif dari masyarakat, Path pun melebarkan sayapnya untuk hadir di perangkat berbasis Android.
Meski aplikasi tersebut tergolong sukses, tak menjadikan Morin tinggi hati. Ia dikenal dermawan dan menyisihkan sebagian pundi-pundinya untuk donasi air minum bersih ke berbagai negara berkembang yang membutuhkan.
Penggunaan Path cukup unik dan berbeda dengan jejaring sosial lainnya. Sebab, hanya pengguna yang telah disetujui dapat mengakses halaman profil seseorang. Selain itu, salah satu kelebihan Path yang sangat menonjol adalah jumlah interaksi yang sangat terbatas, di mana jumlah teman tidak bisa lebih dari 150 orang.