Aparat Pakistan Bebaskan Puluhan Bocah Korban Cuci Otak Ekstremis?
15 Desember 2011
0
comments
Aparat menduga, mereka sengaja dipersiapkan oleh Taliban yang sering berada di tempat itu untuk berjihad dan melakukan serangan ekstrem.
Sejak lama, aparat sudah menduga seminari yang kerap diadakan di wilayah itu dijadikan ajang pencucian otak. “Kami dijadikan mujahid (pejuang jihad) di sini,” ujar salah satu murid.
Lainnya menuturkan, tak pernah lagi melihat matahari. Beberapa sengaja diisolasi selama 30 hari. Sabuk dijadikan alat untuk memukul dan orang-orang ini dipaksa memohon agar diberi makanan.
Mereka dipukuli dan jarang diberi makan. Aparat saat ini tengah mengadakan penyelidikan menyeluruh mengenai kelompok-kelompok yang menggunakan metode militer terhadap anak-anak.
“Terdapat bukti-bukti bekas penyiksaan pada sebagian besar korban dan ada ruam karena dirantai,” ujar seorang petugas kepolisian yang ikut menggerebek.
Namun begitu, ada polisi yang menyatakan seminari ini merupakan rehabilitas untuk korban kecanduan narkoba. Peserta datang secara sukarela. “Mereka disiksa dan dirantai agar tidak kabur,” ujar si polisi.
http://www.inilah.com/read/detail/1807686/korban-cuci-otak-ekstremis