12 Keajaiban di Dubai

Posted by Unknown 30 Juli 2010 0 comments

AllAboutDubai 300x169 12 Keajaiban di Dubai
Dubai setidaknya memiliki 12 hal yang digolongkan keajaiban dan spektakuler. Apa saja 12 hal itu?
1. Hotel Termewah – Burj AL Arab
Di negara lain hotel bintang 5 adalah hotel yang termewah. Lain halnya dengan Burj Al Arab ( dalam bahasa Indonesia ‘Menara Arab’ ) yang diklaim sebagai hotel bintang tujuh. Hotel ini berada di atas pulau buatan seluas 280 meter persegi. Tarif per kamar berkisar AED 5.000 – 20.000 atau setara dengan Rp. 12.500.000 – 50.000.000. Belum termasuk pajak 10%.

2.3.4. Menara / Gedung Tertinggi + Gedung dengan jumlah lantai Terbanyak + lift Tercepat – Burj Khalifa
Burj Khalifa atau dalam bahasa Indonesia nya ‘Menara Khalifa’ . Memiliki ketinggian hingga 828 meter (2.717 kaki) bandingkan dengan tinggi Monas yang hanya 132 meter. Burj Khalifa adalah bangunan tertinggi di dunia yang pernah dibuat oleh manusia. Bukan hanya bangunan tertinggi, Burj Khalifa juga merupakan bangunan dengan jumlah lantai terRbanyak 160 lantai.
5.6. Mall Terbesar + akuarium air laut indoor Terbesar–Dubai Mall
Dubai Mall terdapat di dalam Burj Khalifa. Luas bangunannya mencapai 55 hektar dengan luas total sekitar 50x lapangan sepak bola. Didalamnya terdapat 1,200 toko dari segala brand lokal maupun internasional.
7. Hotel Terdalam – Hydropolis Under Water Hotel and Resort
Hydropolis merupakan resort hotel mewah bawah laut pertama didunia. Terletak 66 kaki di bawah permukaan Teluk Persia, lepas pantai Jumeira, Dubai. Dilengkapi dengan beton dan besi, dinding plexiglas dan atap melengkungnya membuat para tamu dapat melihat ikan dan makhluk laut lainnya.
8. Ski Indoor Terbesar – Dubai Ski
Dubai Ski diklaim menjadi salah satu resort ski TERbesar di dunia, dengan area ski indoor seluas 22.5o0 meter persegi dengan tinggi 85 meter. Resort Ski ini merupakan bagian dari Mall of the Emirates yang merupakan mall Terbesar ketiga didunia dengan 6.000 ton salju.
9.10. Papan Billboard Tertinggi + Terpanjang
Billboard / papan iklan yang berada di DubaiLand ini setinggi gedung 33 lantai dan dapat dilihat dari jarak 1,5 km. Billboard ini berupa susunan layar LED terbesar di dunia yang di kerjakan oleh perusaahan Tammer.
11. Toko Permen Terbesar – Candylicious
Candylicious adalah gerai toko permen yang ada di beberapa negara. Namun gerai terbesarnya ada di Dubai, tepatnya di Dubai Mall.
12. Kepulau Buatan Terbesar – Palm Island
Palm Islands merupakan kepulauan buatan di Dubai, Emirat Arab dimana infrastruktur perdagangan dan penghunian dibangun. Kepulauan ini menjadi proyek reklamasi tanah terbesar di dunia dan membentuk kepulauan buatan terbesar di dunia. Pulau-pulau itu adalah Palm Jumeirah, Palm Jebel Ali dan Palm Deira. Setiap pulau akan berbentuk pohon palem, diatapi sebuah sabit, dan akan memiliki jumlah besar penghunian, kebutuhan dan pusat hiburan.
Sumber : Rileks
Jangan Lupa Berikan Komentarnya ya Teman-teman anak muda
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)