Pembalap Moto GP Cewek Teman...!!!!
26 Juli 2010
0
comments
Yup, that’s right, absolutely no joke. Ada Pembalap Cewe (yang bisa dibililang lumayan cakep) Naik Motor MotoGP di Laguna Seca. Tepatnya motor yang dinaikinya adalah milik Tim Rizla Suzuki MotoGP, apalagi kalo bukan motor GSV R tahun 2010 yang berlivery Biru itu.
Siapa sih dia? Setelah tanya-tanya ama Mbah Google ternyata namanya adalah Elena Myers. Elena Myers, lahir di Mountain View, California pada tanggal 21 November 1993 (gile masih 16 taon) apa sih keistimewaan dia kok bisa “naik” motor MotoGP?
Selidik punya selidik ternyata dia adalah pembalap cewe pertama yang memenangkan balapan dalam 76 tahun sejarah motor balap America (AMA) Pro Racing :matabelo:. Sejarah itu tercatat pada saat Myers memenangkan Race 1, pada seri 4 dari Gelaran AMA Supersport tahun 2010 di Sircuit Infineon Raceway Sonoma, California pada tanggal 15 May 2010 dengan menyemplak Suzuki GSX-R600.
Lebih Jauh tentang elena kita bahas di artikel terpisah. So, Apakah si Elena akan turun Balap pas di Race Minggu nanti? Tentu Tidak, kan dia cuma “NAIK” bukan mengendarai, hehehe