Ada Yang Tahu Obat Jerawat Yang Ampuh?
19 Juli 2010
0
comments
Tanya:
Ada yang tahu obat jerawat yang ampuh? [VR]
Jawab:
Cuma mau berbagi saja, dulu waktu masih gadis jerawatku banyak sekali. Terus dapat resep minum juice kentang (mentah). Jadi kentang dikupas terus di juice. Sekali minum 2 buah kentang. Rasanya tidak enak, diminum setiap hari sekali. Setelah jerawat berkurang jadi seminggu 3x dan setelah bersih berhenti saja. Alhamdulillah sampai sekarang masalah jerawatku cuma waktu mau mens saja [Ay]
Waktu aku remaja dulu dapat info dari temanku untuk mengkonsumsi Yeastafort selama jerawatan. Dan benar Mbak, jerawat jadi pada cepat kering & wajah jadi cepat bersih. Yeastafort harganya murah dan hampir ditiap apotik jual waktu itu. Coba saja dicari Mbak, moga-moga masih ada ya sekarang [Wln]
Cerita dulu sedikit ya bu, semenjak aku dapat masukan dari mbak Ay, kira-kira sudah 11 hari sampai hari ini, aku menkonsumsi kentang mentah. Kebetulan aku suka sekali sama kentang mentah ini, buat lalapan hanya tadinya aku jarang mengkonsumsinya, ya.. sekali-sekali saja. Tapi sejak 11 hari yang lalu aku makan kentang mentah ini sehari 2 buah, tanpa di juice, aku gado saja seperti makan apel, sampai-sampai anak-anakku ikut-ikutan makan, enak katanya kriuk, kriukk.. ) dan hasilnya?, alhamdulillah sekarang ini jerawatku kering semua, alias sembuh, mudah-mudahan tidak ada yang muncul-muncul lagi, hanya tinggal mengilangkan bekas-bekasnya saja, ada solusinya? memang disamping itu juga aku rajin cuci muka 3x sehari dan kasih obat jerawat (C&C) tiap malam [VR]