Kasus Gayus Tambunan - Media yang Dilaporkan Ical ke Dewan Pers Ada 5

Posted by Unknown 24 November 2010 0 comments

AnakMuda 3007 -Jakarta - Jumlah media massa yang dilaporkan Aburizal Bakrie ke Dewan Pers ada 5. Mantan Menko Kesejahteraan Rakyat era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) jilid satu itu merasa dirugikan dengan pemberitaan seputar isu pertemuannya dengan Gayus Tambunan di Bali.

"Siang ini saya ke Dewan Pers mewakili Aburzal Bakrie meminta perlindungan soal berita bohong," kata kuasa hukum Aburizal, Aji Wijaya, di kantor Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih Raya, Jakarta Pusat, Rabu (24/11/2010).

Aji baru saja bertemu dengan Ketua Dewan Pers Bagir Manan dan anggota lainnya. Aji menuturkan, 5 media yang dilaporkan  adalah Harian Kompas, SCTV, Media Indonesia, MetroTV, dan detikcom.

"Untuk SCTV termasuk Liputan 6 dan Liputan6.com," kata Aji.

Selain mengadu ke Dewan Pers, pihak Ical juga akan membawa dua televisi yakni MetroTV dan SCTV ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). "Kami akan menyampaikan untuk dua stasiun tv ini ke KPI," kata Aji.

Aji berharap, apa pun rekomendasi Dewan Pers nanti, harus ada sanksi sosial yang diberikan pada media. "Supaya bisa lebih cermat," ujar Aji.

Meski telah menempuh jalur Dewan Pers, Ical tetap memikirkan untuk membawa kasus ini ke polisi. Saat ini, kuasa hukum Ical sedang mengkaji dan mempelajarinya.

"Tapi ini semua tidak menghilangkan hak klien kami untuk melapor ke polisi kasus pencemaran nama baik," ujar Aji.

Sumber:
Jangan Lupa Berikan Komentarnya dan Cek Rate Artikelnya ya Teman-teman anak muda
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)