Osama Dijuluki 'Geronimo,' Indian Tersinggung

Posted by Unknown 5 Mei 2011 0 comments
"Menyamakan Geronimo dengan teroris adalah penghinaan bagi semua warga Indian."

Geronimo, pahlawan legendaris suku Apache, Indian. (AP Photo/National Archives, Ben Wittick, File)Add caption


AnakMuda 3007 - Pasukan militer AS mempunyai julukan khusus untuk memanggil Osama bin Laden. Gembong Al-Qaeda itu mereka beri kode ‘Geronimo.’ Geronimo adalah prajurit legendaris suku Apache yang memiliki kemampuan berjalan tanpa meninggalkan jejak kaki.
Kemampuan istimewa itu membuat Geronimo selalu berhasil menghindari kejaran tentara Amerika Serikat dan Meksiko – kurang lebih sama seperti Osama sebelum ia akhirnya berhasil ditangkap oleh pasukan militer khusus AS.

Apalah arti sebuah nama, mungkin itu yang ada di pikiran para tentara AS. Hal yang terpenting adalah misi dapat terlaksana. Namun bagi orang Indian, penduduk asli Amerika, ada perbedaan penting antara Geronimo dan Osama. Geronimo adalah pahlawan – bukan teroris. Tak heran bila mereka tersinggung karena Geronimo disamakan dengan Osama. Pimpinan-pimpinan suku Indian pun merasa geram dan dilecehkan. Mereka lalu mengambil langkah konkrit untuk membersihkan nama Geronimo.

Seperti dikutip AP, para pemimpin suku Indian itu mengirimkan surat resmi kepada Presiden AS Barack Obama. Mereka menuntut Obama meminta maaf kepada penduduk Indian atas pelecehan itu. Komentar-komentar bernada marah dari orang-orang Indian juga membanjiri berbagai situs jejaring sosial di dunia maya. Mereka merasa, kode ‘Geronimo’ untuk Osama itu sekali lagi membuktikan sikap pemerintah federal AS yang memang terbiasa menghina bangsa Indian.

Warga AS yang awalnya merupakan pendatang di benua Amerika, memang memiliki sejarah panjang penuh pergolakan dengan orang-orang Indian yang merupakan penduduk asli Amerika. “Selama ini kami telah ditekan. Jadi itu tidak menjadi masalah lagi bagi mereka. Pemerintah AS selalu melakukan apa yang mereka inginkan, sekalipun itu berarti menghina kami,” kata Leon Curley, veteran Angkatan Laut AS yang berasal dari suku Navajo, Indian.

Ketua Suku Apache, Jeff Houser, menyatakan pada suratnya kepada Obama, bahwa keputusan di balik pemilihan kode ‘Geronimo’ untuk menjuluki Osama itu berakar dari bentuk keterputusan budaya yang telah lama terjadi antara AS dan warga Indian. Houser mengatakan, hal itu memang bukan merupakan bentuk kedengkian AS kepada Indian. Namun dampak buruknya adalah sama.

“Kami cukup yakin bahwa penggunaan nama Geronimo sebagai kode untuk Osama bin Laden terjadi karena kesalahpahaman pada perspektif historis tentang Geronimo. Apapun, menyamakan Geronimo atau tokoh asli Amerika lainnya dengan Osama bin Laden – seorang pembunuh massal dan teroris pengecut, adalah penghinaan bagi semua warga Indian,” tulis Houser.

Gedung Putih menyerahkan persoalan ‘Geronimo’ itu kepada Departemen Pertahanan AS, yang mengatakan bahwa mereka tidak bermaksud untuk tidak menghormati penduduk asli Amerika. Mereka menjelaskan, kode nama untuk Osama itu dipilih secara acak, dan tentara yang bertugas dalam misi pengejaran Osama saling berkomunikasi tanpa membocorkan informasi tentang kode itu. (umi)
• VIVAnews
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)