Digosipkan dengan Roy Marten, Sisca Dewi Bilang Cuma Hubungan Fans dengan Idolanya
6 Maret 2012
0
comments
Sisca Dewi (Gie/BI)
Dan yang paling anyar, belum lama ini mereka kepergok sedang jalan berdua di bandara Soekarno-Hatta.
Kepada wartawan di bandara Roy Marten telah mengklarifikasi mereka kebetulan saja berada dalam satu pesawat. Meski kenal, kata Roy, tidak ada hubungan spesial apa pun di antara mereka.
Begitu juga dengan Sisca Dewi. Saat dikonfirmasi tabloidbintang.com Sisca membantah semua kabar tersebut.
Menurutnya, pemberitaan mengenai kedekatannya dengan Roy terlalu dibesar-besarkan.
"Aduh, enggak ada apa-apa Mas, beneran. Saya juga enggak terlibat proyek atau kerja apa pun sama beliau. Semua hanya kebetulan," kata Sisca saat dihubungi via ponselnya, Selasa (6/3) siang.
Sisca tak mengelak bahwa dirinya adalah pengagum Roy. Namun tak lebih dari sekedar fans dengan idolanya.
Kalaupun ada kesempatan bertemu dalam sebuah acara, dan dimanfaatkan untuk lebih dekat seperti berjoged, foto bareng, atau sekedar berbasa-basi, dia sangat mensyukurinya, namun itu adalah hal lumrah.
"Mas juga pernah kan foto bareng idolanya?" kata Sisca balik bertanya.
Oke deh kalo begitu.