Oreo Sudah Berusia Seabad Lho!

Posted by Unknown 10 Maret 2012 0 comments


Pikiran Anda pasti cukup lekat dengan nama Oreo? Biskuit coklat yang berlapis krim putih di tengah itu sangat terkenal. Slogan “Diputer, dijilat, dicelupin” sudah seperti “adat” bagi orang yang ingin makan Oreo dengan cara yang nikmat.
“Cara mudah menikmati Oreo dan segelas susu, berlanjut sebagai bahasa dunia,” ujar John Ghingo, direktur senior untuk Oreo Global di Kraft. “Ada anak kecil yang layak untuk dibebaskan sekali waktu,” lanjut Ghingo dikutip BBC.
Dan, pekan ini Oreo merayakan ulang tahunnya yang ke-100. Tahukah Anda? Biskuit ini sebenarnya sudah dibuat sejak seabad lalu oleh pabrik Nabisco di New York pada tahun 1912. Penjualan biskuit ini makin hari menunjukkan taringnya. Saat ini Oreo menjadi biskuit favorit di berbagai dunia. Kraft, pemilik Nabisco, sampai-sampai mengantongi keuntungan per tahun hingga US$ 2 miliar. Itu baru dari produk Oreo.
“Ini adalah kue terlaris di dunia,” ujar Ghingo.
Nama Oreo sendiri masih misteri. Diduga, nama ini diambil dari kata “cookies” dan “cream”. Pemakaian dua huruf “o” di depan dan belakang kata Oreo, dicomot dari huruf dobel “o” pada kata “cookies”. Sedangkan “re” diambil dari kata “cream”.
Usia seabad Oreo ditandai dengan pembuatan edisi terbatas ”kue ulang tahun” Oreo. Sementara itu, di berbagai negara –  seperti AS, China, Arab Saudi — diadakan acara Flash Mobs.


KOTAK KOMENTAR

nb : Jika Kotak Komentar Tidak Muncul, Di Refresh Aja Ya Sobat Muda (tekan F5)

Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)