Posted by Unknown
30 Juni 2011
Justin Timberlake. AP/Peter Kramer
Los Angeles - Penyanyi sekaligus aktor Justin Timberlake tampaknya tidak puas dengan hanya berperan di film tentang akun jejaring sosial Facebook. Ia kini ikut memiliki saham situs jejaring sosial, MySpace.
Timberlake berperan sebagai salah satu pendiri situs Napster di film The Social Network, sebuah film tentang Facebook. Kini, Timberlake bergabung dengan Specific Media untuk membeli MySpace dari News Corp. dalam perjanjian yang disepakati, Rabu 29 Juni 2011.
Menurut Chief Executive Officer Specific Media Tim Vanderhook, Timberlake bakal memiliki sebuah kantor di markas MySpace di Beverly Hills dan sekitar enam staf yang akan bekerja di sekelilingnya sepanjang waktu. Ia bakal mencurahkan waktu dan tenaga untuk MySpace.
Timberlake dan Specific Media bakal membeberkan rencana mereka dalam beberapa bulan ke depan untuk membangkitkan kembali MySpace.
"Ketika kami bertemu dengan Justin dan kami mendiskusikan strategi kami, kami sama-sama senang," ujar Vanderhook kepada The Associated Press. "Salah satu minatnya adalah ia sangat ingin membantu artis lain dan menciptakan sebuah komunitas bagi warga untuk mengekspresikan diri mereka. Saya rasa kami sangat terkejut mendapatkan seseorang seperti Justin yang sangat senang dengan apa yang kami lakukan."
Menurut sumber yang mengetahui perjanjian tersebut, MySpace dibeli Specific Media dengan harga US$35 juta (Rp 301 miliar) dari News Corp. News Corp sendiri membeli MySpace enam tahun lalu dengan harga US$580 juta (Rp 4,99 triliun). Penjualan MySpace dikabarkan juga mengakibatkan pemangkasan jumlah pegawai hampir separuhnya.
Sebagai bagian dari perjanjian itu, News Corp mendapat bagian saham di Specific Media dan kurang dari 5 persen saham di MySpace.
Dengan bantuan Timberlake, pembeli MySpace berharap merevitalisasi MySpace dan mengubahnya menjadi sebuah tujuan pertunjukan yang orisinal.
Dalam pernyataannya, Timberlake mengatakan, "Ada kebutuhan untuk sebuah tempat bagi para penggemar agar bisa berinteraksi dengan pujaan mereka, mendengarkan musik, melihat video, membagi dan menemukan hal-hal yang keren."