SMASH "Sebentar Lagi Pudar"
8 Juni 2011
0
comments
SMASH
Seberapa lama SMASH bertahan? Pertanyaan ini menjadi populer, setelah kabar yang menyebutkan manajemen boys band tersebut, meminta uang hanya melakukan wawancara. Grup vokal yang melesat bak roket ini, menjadi fenomena setelah Korea Selatanm membanjiri hiburan musik Asia dengan lima atau tujuh orang yang bernyanyi lagu-lagu cinta.
Menurut pengamat musik Remy Soetansyah, band tersebut paling hebat bisa bertahan dua tahun. Dia punya perhitungan untuk itu. "Semuanya tergantung dengan trend di negri ginseng tersebut. Mereka kan muncul akibat gelombang musik dari sana yang menjamur. Kedua, dalam waktu satu tahun ini mereka hanya bernyanyi lagu yang itu-itu saja, meski jadwal show yang padat. Dan belajar dari banyaknya boys band yang sangat jarang awet, dari pertimbangan usia," kata Remy Soetansyah kepada kasakusuk, Selasa (7/6).
Tapi Remy juga menjelaskan, kalau mau bertahan grup vokal ini harus melakukan berbagai terobosan dari bunyi, hingga pendewasaan lirik. "Saya sih meramalkan paling lama dua tahun," lanjut Remy. (YUG)