Dread Out, Game Horror Buatan Indonesia
26 Juni 2014
0
comments
DreadOut adalah permainan survival horor orang ketiga yang berlatar di Indonesia. Karakter utama, Linda, menggunakangadget modern, seperti kamera video digital dan smartphone untuk
berinteraksi dengan berbagai macam hantu mistis Indonesia, membantunya
memecahkan berbagai teka-teki di sebuah kota yang ditinggalkan
penghuninya.
Saat anda bermain game ini dan saat itu
pula Linda (karakter utama) "meninggal" dalam permainan ini, ia akan
terbangun dalam kegelapan dikelilingi oleh lilin dengan cahaya terang di kejauhan. Dengan menjalankannya menuju cahaya, Linda akan hidup kembali.
Permainan ini akan menampilkan baik
skema kontrol orang-ketiga dan orang-pertama. Pemain melakukan navigasi
dalam permainan dengan perspektif kamera belakang-bahu, tetapi akan
beralih ke perspektif orang-pertama setiap kali pemain memutuskan untuk
menggunakan kamera digital untuk memotret sesuatu. Sebuah video
pratinjau terbaru menunjukkan versi tablet dari permainan ini, di mana
Linda sedang dikontrol melalui interaksi sentuh dan menggunakan
perspektif kamera tetap yang mirip dengan permainan Fatal Frame
Alur Cerita dari game ini adalah
ketika sekelompok remaja siswa/i SMA tersesat dari perjalanan liburan
mereka, mereka menemukan sebuah kota sepi tua. Segera mereka menyadari
sesuatu yang menakutkan akan terjadi. Linda (protagonis) menyadari
sesuatu yang mistis yang terjadi padanya. Dia memperoleh kekuatan
spiritual yang bisa menyelamatkan dirinya dan teman-temannya dari yang
tidak diketahui.
Game ini bahkan telah dimainkan oleh orang nomor satu di YouTube yaitu PewDiePie