Robot Ini Mainkan Theme Songs James Bond

Posted by Unknown 1 Maret 2012 0 comments





Vijay Kumar, Pembantu Dekan Bidang Pendidikan dan anggota laboratorium GRASP dari Universitas Pennsyvania nampaknya patut diacungi jempol.
Pasalnya Vijay Kumar telah berhasil mempresentasikan sebuah karya lewat video yang memamerkan kemajuan terbaru dalam robotika dan memperlihatkan kepada penonton mengenai cara kerja robot tersebut.
Video yang diproduksi dan disutradari oleh Kurtis Sensenig ditayangkan pada Konferensi Internasional TED 2012 di Long Beach, California pada 29 Februari 2012. Prestasi dalam bidang teknologi dinilai sangat mengesankan, dengan menampilkan robot-robot terbang yang memainkan versi theme songs James Bond.
Sebut namanya Quadrotors, adalah robot terbang yang dirancang seperti kerumunan burung, ikan dan serangga yang dikontrol oleh sistem komputer yang sudah diprogram dengan instruksi untuk bermain instrumen.
Quadrotors memainkan berbagai instrumen termasuk drum keyboard, simbal, dan sebuah alat musik yang dirancang dan diadaptasi menyerupai gitar. Robot-robot terbang ini dikendalikan oleh komputer yang mampu berkomunikasi dengan robot, lampu infrared dan kamera.
Bagaimana cara kerjanya? Menurut pemberitaan Mashable, seorang bernama Evan Lerner dari The University of Pennsylvania (Universitas Pennsylvania) menjelaskan tentang cara kerja robot-robot terbang tersebut dalam memainkan theme songs James Bond melalui situs blognya.
Panggung kecil pertunjukan robot-robot terbang ini dibangun di sebuah ruangan yang dilengkapi dengan lampu infrared dan dipasang kamera. Di bagian depan panggung berbentuk segi empat tersebut terdapat reflektor pada penopang robot-robot itu.
Hal inilah yang memungkinkan sistem kamera untuk mengatur alur posisi yang tepat dan penyampaian informasi dengan pemanfaatan wireless ke rombongan robot terbang itu. Kemudian, para anggota Lab diruang ini menetapkan setiap robot ke beberapa arah sasaran pada waktu yang tepat untuk memainkan setiap nada pada keyboard atau memetik gitar.
Para insinyur dari Universitas Pennsylvania, Daniel Mellinger dan Alex Kushleyev, telah membentuk sebuah perusahaan bernama KMel Robotics yang akan merancang dan memasarkan robot Quadrotors.

 
http://sidomi.com/72061/robot-ini-mainkan-theme-songs-james-bond/




KOTAK KOMENTAR




nb : Jika Kotak Komentar Tidak Muncul, Di Refresh Aja Ya Sobat Muda (tekan F5)

Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)