Penduduk Dunia Mencapai Tujuh Miliar
29 Juli 2011
0
comments
Boston - Populasi dunia tampaknya akan melewati tujuh miliar tahun ini. Angka itu meningkat satu miliar hanya dalam satu dekade.
Temuan ini juga mengungkapkan bahwa pada tahun 2050 populasi dunia akan membengkak menjadi lebih dari sembilan miliar. Angka 10 miliar diperkirakan akan terjadi pada 2100 dan diperkirakan bisa setinggi 15,8 miliar pada awal abad ke-22, tergantung tingkat kelahiran penduduk.
Peneliti dari Harvard School of Public Health di Boston, Amerika Serikat, dalam hubungannya dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa mengatakan pembengkakan populasi itu akan menyebabkan pergolakan demografi ekonomi global.
Mereka juga mengklaim bahwa hampir semua (97 persen) dari proyeksi peningkatan 2,3 miliar populasi akan terjadi di daerah yang kurang berkembang dengan hampir setengahnya (49 persen) di Afrika.
Sebaliknya, populasi negara maju seperti Inggris dan Amerika Serikat akan tetap datar, tetapi berusia lebih tua, dengan lebih sedikit orang dewasa usia kerja mendukung mereka yang telah pensiun dan hidup di masa pensiun.
Populasi dunia mencapai satu miliar pada 1800. Populasi dunia pun telah tumbuh pesat dalam dua abad terakhir dan membengkak dari 3 hingga 7 miliar dalam setengah abad terakhir.
Pada 2011, 135 juta orang diperkirakan akan lahir, sementara 57 juta akan mati sehingga kenaikan bersih mencapai 78 juta orang.