PSG Bantah Bakal Bajak CR7 & Mourinho
1 November 2012
0
comments
Cristiano Ronaldo. (Foto:Reuters)
PARIS - Kubu Paris Saint-Germain (PSG) membantah
kabar yang mengatakan bahwa klub asal Paris tersebut akan membajak
Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho dari Real Madrid. PSG menegaskan
bahwa selama ini tak ada kontak dengan keduanya.
Sebelumnya, La Gazetta dello Sport, melaporkan bahwa PSG telah menyiapkan dana sebesar 100 juta euro atau setara dengan Rp1,25 triliun untuk mewujudkan mega transfer tersebut.
Selain besarnya transfer, klub yang saat ini masih diarsiteki oleh Carlo Ancelloti itu siap memberikan gaji yang cukup besar kepada Ronaldo. PSG akan memberi gaji sebesar 18 juta euro per tahun atau lebih 4 juta euro dari yang ia dapatkan di El Real.
Rencana pembelian Ronaldo dan Mourinho tak lain demi terwujudnya ambisi sang pemilik, Tamim bin Hamad Al-Thani. Kabarnya, Jorge Mendes agen dari Ronaldo dna Mourinho sudah melakukan negosiasi awal bersama Presiden Madrid, Florentino Perez dan pemilik PSG.
Tak ingin spekulasi terus berkembang semakin liar, PSG melalui sang presidennya, Nasser el-Khelaifi, membantah kabar tersebut. Ia mengatakan bahwa selama ini tak pernah melakukan kontak dengan kubu Real Madrid terkait transfer tersebut.
“Cristiano Ronaldo adalah seorang pemain (Real) Madrid. Saya tak melakukan kontak apapun dengan klubnya, dan tak ada seorang yang mengontak saya terkait hal tersebut,” tegas El-Khelaifi, seperti dilansir Sky Sports.
Sebelumnya, La Gazetta dello Sport, melaporkan bahwa PSG telah menyiapkan dana sebesar 100 juta euro atau setara dengan Rp1,25 triliun untuk mewujudkan mega transfer tersebut.
Selain besarnya transfer, klub yang saat ini masih diarsiteki oleh Carlo Ancelloti itu siap memberikan gaji yang cukup besar kepada Ronaldo. PSG akan memberi gaji sebesar 18 juta euro per tahun atau lebih 4 juta euro dari yang ia dapatkan di El Real.
Rencana pembelian Ronaldo dan Mourinho tak lain demi terwujudnya ambisi sang pemilik, Tamim bin Hamad Al-Thani. Kabarnya, Jorge Mendes agen dari Ronaldo dna Mourinho sudah melakukan negosiasi awal bersama Presiden Madrid, Florentino Perez dan pemilik PSG.
Tak ingin spekulasi terus berkembang semakin liar, PSG melalui sang presidennya, Nasser el-Khelaifi, membantah kabar tersebut. Ia mengatakan bahwa selama ini tak pernah melakukan kontak dengan kubu Real Madrid terkait transfer tersebut.
“Cristiano Ronaldo adalah seorang pemain (Real) Madrid. Saya tak melakukan kontak apapun dengan klubnya, dan tak ada seorang yang mengontak saya terkait hal tersebut,” tegas El-Khelaifi, seperti dilansir Sky Sports.