Ronaldo Akan Jadi Penyerang Dadakan
9 November 2012
0
comments
Cristiano Ronaldo
Madrid - Cristiano Ronaldo dikabarkan akan diplot sebagai
penyerang tengah saat Real Madrid tandang ke markas Levante, Cuitat de
Valencia, akhir pekan ini.
Madrid memang tengah mengalami krisis penyerang murni setelah Karim Benzema dan Gonzalo Higuain mengalami cedera. Higuain mengalami cedera saat Los Merengues berhadapan dengan Borussia Dortmund di Liga Champions tengah pekan kemarin.
Alhasil, Jose Mourinho tak memiliki alternatif lain untuk dijadikan penyerang tengah selain Ronaldo. Saat berhadapan dengan Dortmund, Madrid bermain tanpa penyerang murni usai Higuain mengalami cedera. Seperti dilansir AS, Ronaldo kemungkinan besar akan dijadikan penyerang tengah saat lawan Levante.
Menjadi penyerang tengah bukan kali pertama dijalani mantan pemain Manchester United itu. Saat menghadapi Barcelona April 2011 silam, ia dipasang sebagai penyerang tengah. Hasilnya kurang bagus karena Ronaldo tak bermain baik. Bahkan, kala itu ia tidak sepakat dengan taktit Mourinho.
"Saya tak suka bermain di sana (penyerang tengah), tapi saya harus bisa beradaptasi dengan apa yang diinginkan pelatih," ujarnya saat itu.
Madrid memang tengah mengalami krisis penyerang murni setelah Karim Benzema dan Gonzalo Higuain mengalami cedera. Higuain mengalami cedera saat Los Merengues berhadapan dengan Borussia Dortmund di Liga Champions tengah pekan kemarin.
Alhasil, Jose Mourinho tak memiliki alternatif lain untuk dijadikan penyerang tengah selain Ronaldo. Saat berhadapan dengan Dortmund, Madrid bermain tanpa penyerang murni usai Higuain mengalami cedera. Seperti dilansir AS, Ronaldo kemungkinan besar akan dijadikan penyerang tengah saat lawan Levante.
Menjadi penyerang tengah bukan kali pertama dijalani mantan pemain Manchester United itu. Saat menghadapi Barcelona April 2011 silam, ia dipasang sebagai penyerang tengah. Hasilnya kurang bagus karena Ronaldo tak bermain baik. Bahkan, kala itu ia tidak sepakat dengan taktit Mourinho.
"Saya tak suka bermain di sana (penyerang tengah), tapi saya harus bisa beradaptasi dengan apa yang diinginkan pelatih," ujarnya saat itu.
~Source~