Pesepeda Wanita Lumpuh Selama 13 Tahun Dapat Berjalan Kembali Setelah Mengalami Kecelakaan
26 November 2011
0
comments
Pesepeda Paralimpik (Penyandang Cacat) Monique van der Vorst, 27 tahun,
telah mengalami kelumpuhan dari pinggang ke bawah sehingga ia harus
menggunakan kursi roda selama 13 tahun.
Dia bersepeda dengan menggunakan tangannya, mewakili Belanda di Paralimpiade dan berhasil memenangkan 2 medali perak.
Pada usia 13 tahun, Monique menjalani operasi pergelangan kaki rutin
yang mengakibatkan kerusakan saraf dan membuat salah satu kakinya lumpuh
dari pinggul ke bawah.
Tahun 2008, nasib sial kembali mendatanginya. Dia ditabrak oleh mobil
sehingga sumsum tulang belakangnya rusak dan menyebabkan kaki kirinya
lumpuh dari pinggang ke bawah.
Kemudian, keajaiban datang di tahun lalu. Saat Monique dalam pelatihan
untuk Paralimpiade di London, dia mengalami kecelakaan lain, bertabrakan
dengan sesama pengendara sepeda.
Tubuhnya mengalami kejang dan ia mulai merasakan kesemutan pada salah satu kakinya, disusul dengan kaki lainnya.
Akhirnya, menjelang akhir tahun, dia dapat berjalan kembali. Awal pekan
ini, Monique menjadi salah satu pengendara sepeda tim Dutch Rabobank,
dimana ia akan dilatih bersama dengan para pengendara sepeda terbaik
dunia.