Tulisan Tangan Kini Bisa Dipakai di Google

Posted by Unknown 29 Juli 2012 0 comments
Headline
pcmag.com

San Francisco - Mesin pencari Google memperkenalkan cara baru dalam sistem pencarian di ponsel layar sentuh atau tablet, yakni melalui fitur 'handwrite' atau tulisan tangan.
Dengan fitur baru ini, pengguna hanya tinggal menuliskannya di mana saja pada layar smartphone atau tablet dengan menggunakan jari atau stylus pen. Google pun langsung menangkap apa yang ditulis dan memasukkannya ke kolom pencarian.
Untuk mengaktifkan handwriteatau tulisan tangan pada pencarian, pengguna bisa mengunjungi google.com di browser mobile, kemudian telusuri settingdi bagian bawah kotak pencarian. Selanjutnya, aktifkan handwritelalu simpan hasil pengaturan tersebut.
"Berbeda dari pencarian dengan menggunakan desktop atau laptop, ketika Anda melakukan pencarian pada perangkat ponsel berlayar sentuh seringkali tidak nyaman untuk mengetik," kata teknisi software Google, Rui Ueyama, dalam blog resmi Google seperti dikutip PC Mag.
Menurut Ueyama, fitur pencarian dengan tulisan tangan ini memungkinkan pengguna melakukan pencarian hanya dengan menuliskan kata kunci dengan jari di layar.
"Tidak ada lagi keyboard yang menghalangi setengah halaman layar dan pengguna tak perlu repot mengetik," katanya.
Ueyama menambahkan, fitur 'handwrite' sementara ini dapat digunakan pada sistem operasi Apple iOS 5 atau versi di atasnya, Android 2.3 Gingerbread atau versi di atasnya untuk ponsel, dan Android 4.0 Ice Cream Sandwich atau versi di atasnya untuk tablet.
Untuk lebih jelas bagaimana fitur ‘handwrite’ ini diaplikasikan pada perangkat mobile berlayar sentuh, silakan Anda saksikan video berikut.
Comments
0 Comments

0 comments:

Posting Komentar

Jangan Lupa Bermurah Hati Memberikan Sepatah Dua Kata di Komentar Ya !!!

Blog Archive

Label

Adsense (4) ANeH Euy (4497) AntiVirus (33) BerBloG RiA (213) BerDownload Ria (233) Berita (4584) Bola (213) Cerita (2007) Cybercrime (27) Entertainment (1630) Fashion (303) Fenomenal (1254) Film (470) Forum (11) Gadget (363) Gambar (3461) Games (167) Hot Celebs (355) Internet (504) Justin Bieber (61) Kesehatan (941) Kriminal (427) Lucu (1042) Misterius (1055) Musik (487) Ngegosip Nih (1232) Olahragara Yuk (911) Otomotif Nih (409) Sains (853) Sejarah (921) Seksologi (145) Serba-Serbi (4392) Teknologi (1165) Tentang Admin (7) Tips (1481) TV Online (2) Unik (632) Video (1457) Wisata (348) Zodiak (31)